Tugas Softkill Pertemuan Ke-4 (Social Network Business (SNB))

Facebook untuk kegiatan Social Network Business (SNB)


Didalam melakukan suatu bisnis melalui internet kita bisa melakukanya melalui social network business, apa itu Social Network Business?. Social Network Business adalah suatu situs jaringan sosial yang digunakan sebagai alat atau tools untuk bisnis didalam suatau jaringan internet, yang berfungsi untuk melakukan kegiatan bisnis seperti, jual beli, jasa transfer, promosi dan masih banyak lainnya. Banyak sekali situs yang mengunakan sistem social network business diataranya seperti Facebook, friendster, Twitter,Bebo, MySpace, dan lain. Setelah kita telah mengetahui pengertian SNB kita langsung saja membahas apa saja sih komponen yang ada di dalam SNB, komponen yang berada di dalam SNB meliputi di bawah ini :

  1. Analysis adalah sebuah penelitian suatu informasi untuk menghasilakn hasil yang diinginkan.
  2. Case Study adalah suatu pendekatan untuk mempelajari, menerangkan, atau menginterpretasikan suatu kasus tanpa ada campur tangan dari pihak luar.
  3. Success Story adalah adalah suatu kejadian atau menceritakan tetang kesuksesan didalam suatu pengembangn atau pembuatan produk.

Setelah kita mengetahui arti dari komponen yang ada didalam SNB selanjutnya penulis ingin membahas atau menganalisis sistem yang berada didalam SNB yang berada didalam FACEBOOK. Langsung saja kita mencari tau SNB yang berada didalam FACEBOOK

Analysis

Sebelum penulis menganalisis mengenai SNB yang berada didalam facebook terlebih dahulu apa itu facebook?. Facebook adalah suatu website jaringan sosial dimana para pengguna dapat bergabung dalam komunitas dan berinteraksi dengan orang lain. Setelah sudah mengetahui apaitu facebook kita juga harus tahu sejara facebook, facbook didirikan oleh Mark Zuckerberg, seorang lulusan Harvard dan mantan murid Ardsley High School diluncurankan pertama kali pada 4 februari dan awalnya hanya untuk siswa Harvard College. Dalam dua bulan selanjutnya, keanggotaannya diperluas ke sekolah lain di wilayah Boston (Boston College, Boston University, MIT, Tufts), Rochester, Stanford, NYU, Northwestern, dan semua sekolah yang termasuk dalam Ivy League. Setelah mengetauhi sedikit sejarah mengenai facebook selanjunya kita mencari tau tools – tools atau fitur apa saja yang digunakan oleh facebook untuk menjalankan sistem SNB, tools-tools atau fitur - fitur diataranya:

  1. Facebook Application adalah program tambahan yang dapat anda install di account facebook anda untuk menambah fungsi yang bisa dilakukan oleh facebook. Fungsi adalah, untuk membuat komunikasi dan interaksi di facebook hal ini bukan sekedar mengirimkan pesan saja. contohnya : Marketplace, Groups, Video, NetworkedBlogs, dll. Dan didalam facebook aplikasion kita bisa membuat group yang natinya digunakan sebagai lapak berjualan kita.
  2. Facebook Pages adalah menyerupai dengan Facebook profile. Facebook Pages dapat dipakai untuk melakukan bisnis anda di facebook. Misalkan anda mempunyai restoran, didalam face page ini kita menciptakan satu facebook profile baru menggunakan alamat e-mail yang lain.
  3. Share Bookmarklet adalah tools yang memungkinkan anda berbagi halaman web yang menarik kepada teman – teman di friendlist anda. Konsepnya shere bookmarket ini adalah halaman tersebut di share sebagai posted item dan muncul di news feed anda, dan dapat dilihat oleh teman teman anda di facebook.
  4. Facebook Connect merupakan tools bagi pemilik website untuk membangun komunitas dari pengunjungnya yang memiliki account facebook. Misalkan anda memasang widget facebook connect di blog anda, lalu pengunjung blog anda juga memiliki account facebook. Mereka dapat bergabung menjadi “fan” dan terlisted di blog anda tanpa harus sign up dan mengisi profile lagi, cukup mengimpor data mereka dari facebook.
  5. Status update, yang digunakan untuk mengetahui keadaan teman-teman kita tanpa harus bertemu atau berkomunikasi langsung dengannya.
  6. Photo tagging, yang digunakan untuk mengetahui nama-nama dari orang-orang yang ada di sebuah foto
  7. Real screen name adalah fitur yang digunakan untuk memberi nama acount dan mewajibkan nama minimal terdiri dari dua kata, dan harus merupakan nama asli.
  8. Games adalah permainan yang berada didalam facebook sebagi pengisi waktu luang dan juga sebagai alat untuk mencari uang karena didalam game facebook ada game yang mengunakan uang untuk membeli karakter atau sebagainya.
  9. Birthday List digunakan untuk mengingatkan kita ataupun teman-teman kita yang berulang tahun.
  10. Mobile access, fitur yang sangat mobile. Kita bisa update status, add friend, atau kegiatan di Facebook lainnya dengan mengirim SMS. Hampir sama dengan SMS Banking.
  11. Privacy Control, yang digunakan untuk mengatur content-content apa saja yang dapat diakses secara publik.
  12. Like yang digunakan apabila kita menyukai status orang lain dan juga bisa digunakan sebagai hasil voting barang yang paling banyak disukai.
  13. Selling, Facebook memiliki fitur yang memungkinkan kita menawarkan barang atau jasa ke pengguna lainnya.
  14. Anti Fake account and Spam, Facebook memiliki fitur yang mantap mencegah account palsu dan spam. Untuk mendaftar dengan nama yang bisa dicurigai account palsu kita harus mengirim request ke email untuk dibuatkan account oleh technical support Facebook. Untuk tiap aksi posting maka kita harus mengisi CAPTCHA untuk mencegah spam, bila tidak ingin terus menggunakan CAPTCHA, kita bisa menverifikasi account dengan mengirim konfirmasi ke HP kita dan kemudian mengisi form verifikasi sesuai kode yang dikirim ke account kita.
  15. Album foto, adalah fitur didalam facebook untuk menaruh foto-foto penguna facebook.
  16. Event, kita bisa mengisi event atau kegiatan yang kita ingin pengguna lain tahu. Misalnya ada party, atau launching produk kita bisa mengisi event dan pengguna lain bisa melihatnya.
  17. Chatting, didalam facebook ada fitur chatting yang digunakan untuk berkomunikasi secara langsung atau secara online dengan teman-teman yang sudah menjadi teman kita di facebook
  18. Tag Photo dengan fitur ini, maka saat foto bersama, sesama pengguna facebook bisa “tagging” atau menandai orang lain yang ada dalam foto tersebut, dan akan terkirim ke facebook orang yang di tag.

Setelah kita membahas fitur yang ada selanjutnya kita melakukan strategi untuk menarik pelanggan, strateginya adalaha:

1. Strategi mengunakan Multimedia. Maksudnya adalah dengan multi media kita bisa mewakili kata yang natinya akan terlontar dari kastemer kita. Misalnya kita menjual perodak dengan mengunakan katalog yang berupa gambar atau vidio pelanggan lebih percaya dibandingkan apabila cuman tulisan saja.

2. Strategi pemasaran online. Maksudnya dengan mengunakan facebook kita bisa memasarkan barang yang pngin kita jual di facebook.

3. Strategi diskon. Maksudnya apabila kita memberi doskon dan harga jual barang yang kita punya lebih murah dibandingkan dengan harga pasaranya maka pelanggan akan beralih ke kita.

4. Strategi memperoleh barang. Maksudnya barang yang kita jual difacebook pembayaranya mengunakan PAYPAL, CRADIT CARD, atau dengan cara mentranser ke nomer rekening.

Success Story

Facebook awalnya dibuat sebagai situs jaringan pertemanan terbatas pada kalangan kampus pembuatnya saja. Pembuatnya yaitu yakni Mark Zuckerberg, mahasiswa Harvard University tersebut-kala itu-mencoba membuat satu program yang bisa menghubungkan teman-teman satu kampusnya. Karena itulah, nama situs yang digagas oleh Mark adalah Facebook. Nama ini ia ambil dari buku Facebook, yaitu buku yang biasanya berisi daftar anggota komunitas dalam satu kampus. Pada sejumlah college dan sekolah preparatory di Amerika Serikat, buku ini diberikan kepada mahasiswa atau staf fakultas yang baru agar bisa lebih mengenal orang lain di kampus bersangkutan.

Pada sekitar tahun 2004, Mark yang memang hobi mengotak-atik program pembuatan website berhasil menulis kode orisinal Facebook dari kamar asramanya. Untuk membuat situs ini, ia hanya butuh waktu sekitar dua mingguan. Pria kelahiran Mei 1984 itu lantas mengumumkan situsnya dan menarik rekan-rekannya untuk bergabung. Hanya dalam jangka waktu relatif singkat-sekitar dua minggu-Facebook telah mampu menjaring dua per tiga lebih mahasiswa Harvard sebagai anggota tetap.

Sejak 11 september 2006, orang dengan alamat surat-e apa pun dapat mendaftar di Facebook. Pengguna dapat memilih untuk bergabung dengan satu atau lebih jaringan yang tersedia, seperti berdasarkan sekolah, tempat kerja, atau wilayah geografis. Hingga juli 2006 facebook memiliki jumlah pengguna terdaftar paling besar di antara situs-situs yang berfokus pada sekolah dengan lebih dari 34 juta anggota aktif yang dimilikinya dari seluruh dunia dari september 2006hingga September 2007, peringkatnya naik dari posisi ke-60 ke posisi ke-7 situs paling banyak dikunjungi, dan merupakan situs nomor satu untuk foto di Amerika Serikat, mengungguli situs publik lain seperti flickr, dengan 8,5 juta foto dimuat setiap harinya.

Sejak kemunculan Facebook tahun 2004 silam, anggota terus berkembang pesat. Prosentase kenaikannya melebihi seniornya, Friendster. Situs itu tercatat sudah dikunjungi 60 juta orang dan bahkan Mark Zuckerberg berani menargetkan pada tahun 2008 ini, angka tersebut akan mencapai 200 juta anggota. Didalam kisah-kisahnya maka Mark kemudian dinobatkan sebagai milioder termuda dalam sejarah yang memulai dari keringatnya sendiri.


Sebagai akhir penutup pasti facebook memiliki kekurangan dan kelebihan. Kekurangan dan kelebihanya adalah

Kelebihan facebook:

1. Tanpa banner ataupun iklan gambar yang mencolok

2. layout yang dimiliki facebook sangat baik.

3. kita bisa membuat foto album sehingga foto kita bisa dibuat kategori.

4. Memiliki pembuatan group.

5. .M emiliki fitur yang memungkinkan kita menawarkan barang atau jasa ke pengguna lainnya.

6. kita bisa mengisi event atau kegiatan yang kita ingin pengguna lain tahu.

7. kita bisa mengisi status kita sedang apa saja.

8. Mobile access.

9. Anti Fake account and Spam.

10. Tag Photo.

Kekurangan facebook:

1. Pada saat melakukan sign up terkadang membingungkan para pengguna yang awam.

2. Aplikasinya tidak dibatas, sehingga banyaknya aplikasi yang dipasang membuat beberapa orang jengkel karena harus lama meload halaman.

3. Sulitnya melakukan join aplikasi.

4. Karena banyaknya fitur sehingga buat user yang masih awal pasti merasa bingung.

5. Sulitnya menganti background pada facebook.



REFRENSI:

http://fauzan.dhezign.com/302/bisnis/memanfaatkan-situs-jaringan-sosial-untuk-bisnis/

http://akmandamedia.com/5-tips-memanfaatkan-jaringan-sosial-media.html

http://www.facebook.com/notes/anekakulit/9-fitur-facebook-yang-paling-disukai/122448401127072

http://www.indodesign.net/jasa-web-design-murah-semarang-indonesia/tips-dan-artikel-jasa-pembuatan-cms-joomla-murah-blog-facebook-web-design-murah/35-komputer-dan-internet/113-face-book-adalah-definisi-facebook

http://bloggingly.com/memahami-fitur-lain-yang-disediakan-facebook/

http://www.baliorange.web.id/kisah-sukses-facebookcom-situs-jejaring-sosial-dunia/

http://id.wikipedia.org/wiki/Facebook

http://id.answers.yahoo.com/question/index?qid=20090411031607AAE8pmC



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Koneksi Internet Rumah

DISTRO LINUX SUSE

TUGAS SOFTSKILL PERTEMUAN PERTAMA PENGANTAR KOMPUTASI MODERN